Rabu, 01 Mei 2013

Surabaya, Rumah di Wonorejo Permai Selatan Terbakar

Sebuah rumah di Jl. Wonorejo Permai Selatan IV Blok CC nomor 269 terbakar, Senin (30/4/2013) menjelang pukul 17.00 WIB. Kebakaran terjadi di rumah milik Petrus.

Chandra Oratmangun Kepala Dinas Kebakaran Pemkot Surabaya pada Suara Surabaya mengatakan kebakaran diduga disebabkan hubungan pendek arus listrik blender atau juicer. "Info awal, waktu alat itu dinyalakan ditinggal oleh pemiliknya. Setelah kembali, alat itu sudah terbakar dan merembet," kata dia.

Bagian rumah yang terbakar di ruang tamu, ruang tengah, dan kamar tidur. Plafon juga hangus terbakar, tapi tidak memusnahkan seluruh bagian rumah seluas 6x17 meter itu.

Api sempat menjilat atap rumah tetangga, namun bisa segera dilokalisir sehingga pada pukul 18.05 WIB tadi, 5 unit PMK kembali ke markasnya usai pemadaman dan pembasahan.

Petrus pemilik rumah, menurut Candra sempat mengalami luka bakar ringan di lengan kanannya dan mendapat perawatan oleh petugas PMI di TKP.



Laporan Laporan Eddy Prastyo, Suara Surabaya

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More