Jumat, 24 Januari 2014

Pemadam Kebakaran "Spiderman" Menyelamatkan Seorang Bocah

Jika anda pikir aksi penyelamatan Spiderman hanya ada di layar lebar, berarti anda harus merngubah mindset anda. Setidaknya itulah yang dilakukan oleh seorang pemadam kebakaran di Thailand ketika mencoba menyelamatkan bocah 11 tahun yang hendak loncat dari balkon.
Menurut Asia One News, anak yang menderita autisme ini memanjat balkon bangunan Srinakharinwirot University di Bangkok sambil menangis. Aksi ini membuat kehebohan tersendiri hingga akhirnya seseorang memutuskan untuk menghubungi dinas pemadam kebakaran untuk menyelamatkan sang bocah.
Segera setelah tiba di tempat kejadian, para pemadam kebakaran langsung menyiapkan bantalan berisi udara. Saat itu seorang guru tengah membujuk sang bocah yang masih menangis untuk turun dari balkon.
Merasa pembicaraan ini tidak membuahkan hasil, ibu sang bocah yang tiba satu jam setelah kejadian menyarankan supaya seseorang berubah menjadi superhero. Hanya itulah satu-satunya cara supaya dia mau mendengar apa yang dikatakan.
Akhirnya Somchai Yoosabai, salah satu dari petugas pemadam kebakaran, mengubah pakaiannya dengan kostum Spiderman yang biasa dipergunakan untuk keperluan hiburan. Ia mendekati si bocah sambil membawa segelas jus buah
Seperti sudah diduga, tindakan penyelamatan konyol Spiderman dari Thailand ini ternyata membuat bocah itu tersenyum lebar sambil mendekati Soomchai. Sang bocah autis pun terselamatkan.
Guru yang mengajar sang bocah menjelaskan, “Ini hari pertama sang anak di sekolah. Tiba-tiba saja ia menangis mencari ibunya lalu lari ke balkon.”

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More