Tri Rismaharini Walikota Surabaya ikut bergabung dalam upaya pemadaman
Ruko Pacific Megah Raya di Dupak, yang terbakar Senin (4/11/2013) pukul
05.00 WIB.
Beberapa kali bahkan Risma terlihat tegas menginstruksi dan memarahi
anak buahnya yang tidak bergerak membantu warga. "Ayo bantu warga.
Jangan diam saja," teriak dia pada puluhan petugas Satpol PP.
Risma juga tampak marah saat warga menghalangi jalan mobil PMK.
"Ayo..ayo..yang tidak berkepentingan, minggirrr !!!!" teriak dia.
Selain memberi instruksi lewat megaphone, Risma juga memberikan
instruksinya lewat HT. Suara Risma memberikan instruksi terdengar
dominan di pesawat HT.
0 komentar:
Posting Komentar